Jum. Mar 29th, 2024

cincin nikah model terbaru

Bukan sekedar perhiasan yang tersemat di jari manis seumur hidup, cincin nikah juga menjadi simbol cinta dan komitmen yang abadi. Itulah sebabnya semua pasangan menginginkan cincin nikah model terbaru dan terbaik. Jika menginginkan model cincin terbaik, pertimbangkan maknanya. Pasalnya setiap cincin nikah memiliki batu permata yang bermakna khusus. Maknanya tersebut selalu baik sehingga menjadi doa untuk kehidupan rumah tangga Anda.

Referensi Cincin Nikah Berdasarkan Makna Batu Permatanya

Model cincin nikah terbaru umumnya memakai batu permata yang sangat beragam. Setiap batu permata memiliki maknanya masing-masing. Berikut ini cincin nikah berdasarkan makna batu permatanya:

1. Cincin Berlian Putih

Cincin batu permata yang paling umum dijadikan sebagai cincin nikah adalah cincin berlian putih atau white diamond ring. Berlian putih merupakan batu permata yang cocok dipadukan dengan berbagai logam mulai dari platinum, emas putih, emas kuning, sampai dengan rose gold. Selain itu, maknanya juga sangat mendalam sebagai simbol kesucian dan kemurnian. Berlian putih juga melambangkan keabadian, keindahan, dan kesempurnaan cinta.

2. Cincin Berlian Kuning

Berlian kuning atau yellow diamond merupakan fancy color diamond yang paling mudah ditemukan dibandingkan warna lainnya yang lebih langka. Harganya juga cenderung lebih terjangkau dibandingkan fancy color diamond lain. Cincin nikah model terbaru dengan yellow diamond bisa menjadi simbol kemurnian cinta. Bukan hanya itu saja, warna kuningnya juga direlasikan dengan nilai persahabatan dan romansa.

3. Cincin Zamrud

Zamrud atau sering disebut emerald merupakan batu permata hijau yang populer untuk cincin nikah unik. Warnanya yang indah tersebut sesuai dengan maknanya yang mendalam. Cincin zamrud melambangkan keberuntungan dan kebahagiaan dalam rumah tangga. Semua pasangan yang menikah pasti menginginkannya bukan?

4. Cincin Safir

Cincin safir sangat populer sebagai cincin tunangan dan cincin nikah. Awal mulanya yaitu sejak dijadikan sebagai cincin pertunangan Putri Diana. Selanjutnya sang putra yaitu Pangeran William melamar Kate Middleton dengan cincin yang sama. Cincin safir memang memiliki makna mendalam untuk cincin nikah. Batu safir melambangkan kesetiaan dan kejujuran seseorang terhadap pasangannya.

5. Cincin Ruby

Referensi model cincin nikah terbaru selanjutnya adalah cincin nikah ruby merah. Belum banyak yang tahu bahwa batu ruby sebenarnya termasuk mineral korundum sama seperti batu safir. Warnanya yang merah mencolok sangat cocok dijadikan sebagai cincin nikah. Bukan hanya itu saja, cincin ruby juga memiliki makna yaitu kesempurnaan dan luapan cinta pada pasangannya.

6. Cincin Aquamarine

Menginginkan model cincin nikah terbaru yang elegan? Cobalah pertimbangkan cincin aquamarine. Aquamarine sendiri merupakan batu dengan warna biru yang soft. Warna biru pada cincin aquamarine melambangkan keberanian dan komunikasi. Semua orang tahu bahwa komunikasi merupakan hal yang sangat penting dalam pernikahan.

7. Cincin Amethyst

Referensi terakhir yang tidak boleh terlewatkan adalah cincin amethyst yang sangat indah. Batu permata ini berwarna ungu sehingga membuat cincin nikah terlihat anggun dan sedikit misterius. Cincin amethyst merupakan simbol ketenangan, kebijaksanaan, dan kedamaian dalam hidup. Selain dijadikan center stone, amethyst juga sering dijadikan sebagai aksen pada cincin nikah.

Itulah referensi cincin nikah model terbaru yang bisa Anda pertimbangkan. Sangat menarik bukan? Mondial Jeweler juga menawarkan beberapa pilihan cincin nikah dengan batu permata. Ada lima jenis batu permata populer yang bisa Anda pilih yaitu berlian putih, berlian kuning, safir biru, ruby, dan zamrud. Ada juga cincin mutiara jika Anda menyukainya. Semua koleksi cincin nikah dari Mondial Jeweler bisa dilihat langsung di gerai atau website-nya.