Ming. Apr 28th, 2024

pashmina plisket

Tidak gampang kusut merupakan salah satu keunggulan pashmina plisket yang membuatnya menjadi primadona di kalangan hijabers. Model hijab kekinian ini juga termasuk mudah untuk mix and match sehingga dapat menunjang OOTD sehari-hari. Supaya semakin modis, yuk coba beberapa gaya pashmina dengan model pashmina plisket berikut ini.

Gaya Hijab Plisket

  1. Gaya Hijab Ikat ke Belakang

Apabila ingin menggunakan hijab plisket yang kekinian untuk tampil modis dengan effortless, maka anda bisa mencoba gaya simpel satu ini. Cukup dengan mengikat pashmina ke belakang, anda pun sudah mendapatkan look yang clean dan rapi. Gaya hijab ikat ke belakang seperti itu sangat cocok diterapkan jika anda menggunakan atasan bermotif.

Jadi bagian depan baju tidak akan tertutup dan anda masih bisa menunjukkan motif cantik pakaian. Caranya yaitu dengan atur pashmina sama panjang, lalu beri jarum pentul atau peniti di bagian bawah leher untuk menahan pashmina. Kemudian tarik kedua sisi yang menjuntai ke arah belakang dengan arah berlawanan dan ikat, selesai.

  1. Gaya Hijab Menutup Dada

Pashmina plisket juga bisa dipakai untuk memberikan tampilan lebih syar’i yang menutupi dada. Model ini pun sangat simpel, tidak kalah dari gaya sebelumnya sehingga tidak membutuhkan waktu lama untuk merapikannya. Adapun caranya yaitu sama seperti tadi, anda perlu memposisikan pashmina sama panjang untuk sisi kanan dan kiri.

Setelah itu gunakan jarum pentul atau peniti di bagian bawah dagu untuk merekatkan pashmina. Sampirkan bagian kiri pashmina ke kanan sampai menutup pundak. Gunakan peniti supaya pashmina tetap menutupi pundak. Sebaliknya, untuk sisi pashmina kanan disampirkan ke kiri, anda bisa menggunakan bross untuk bagian ini supaya terlihat lebih manis.

  1. Gaya Hijab Atraktif

Supaya lebih atraktif, anda bisa menggunakan pashmina dengan cara melilitkannya pada leher dan sisanya digantungkan pada satu sisi. Jadi sisakan salah satu bagian pashmina sebanyak dua jengkal untuk digantungkan ke depan dari arah belakang. Gaya ini akan membuat penampilan anda terlihat lebih atraktif, namun tidak ribet dan merapikannya pun tidak lebih dari lima menit.

  1. Gaya Hijab Tanpa Jarum Pentul

Gaya hijab tanpa jarum pentul menggunakan pashmina plisket belakangan sedang tren di kalangan anak muda. Anda bisa mencoba gaya ini apabila ingin OOTD dan tidak terlihat tua. Model tersebut juga akan membantu menambahkan kesan boyish pada tampilan, cocok digunakan dengan atasan kemeja maupun kaos.

Karena tidak menggunakan jarum pentul ataupun peniti, maka anda harus memakai ciput atau inner terlebih dahulu. Gunakan inner yang dapat menutupi sampai bagian leher supaya lebih rapi. Letakkan bagian ujung pashmina di atas kepala dan ikat ke belakang leher, lalu lingkarkan salah satu sisi hijab ke atas kepala. Terakhir masukkan bagian sisi hijab yang lebih panjang ke sisi lainnya.

  1. Gaya Hijab Layer Simple

Siapa bilang jika pashmina plisket tidak cocok menggunakan gaya layer ? Dengan layer yang simple, maka anda akan mendapatkan look yang lebih modis tanpa terlihat berlebihan. Caranya yaitu gunakan hijab plisket di atas kepala dengan posisi salah satu sisi lebih panjang. Kemudian tata pashmina ke belakang dan gunakan peniti untuk menyematkannya.

Setelah itu ambil bagian pashmina yang lebih panjang dan putar ke atas kepala. Pastikan pashmina tetap rapi dan tarik terus bagian sisi pashmina yang panjang ke dalam bagian yang ada di depan dada. Supaya pashmina tidak mudah bergerak, gunakan jarum pentul di atas kepala dan jangan lupa rapikan kembali.

Dengan modelnya yang unik dan karakteristik yang tidak gampang kusut, hijab plisket kian populer di kalangan masyarakat. Anda bahkan dapat mengatur pashmina dalam berbagai gaya untuk menunjang penampilan. Tertarik ? Cek koleksi hijab plisket Buttonscarves untuk melengkapi OOTD harian anda. Bahan yang bagus pastinya akan membuat penampilan semakin oke!